Saturday, May 12, 2012

Untuk Kamu Renungkan

Untuk kamu renungkan sebelum tidur:

- Sepanjang hari ini, kamu lebih sering bersyukur atau mengeluh?
Ingat, mengeluh adalah ciri orang yang tidak pandai bersyukur.

- Sepanjang hari ini, kamu lebih sering tersenyum atau cemberut?
Perhatikan ini: senyum bisa menarik semesta mendatangkan hal-hal baik datang kepadamu.

- Sepanjang hari ini, kamu lebih banyak menghabiskan waktu untuk hal produktif atau hal yang sia-sia?
Jika kamu anggap dirimu berharga, maka gunakan waktumu hanya untuk hal-hal berharga saja.

- Sepanjang hari ini, kamu lebih banyak membuat orang lain tersenyum, atau justru membuat mereka kesal?
Sebaik-baiknya manusia adalah yang senang memberi manfaat bagi sekitarnya.

- Sepanjang hari ini, kamu merasa semakin dekat kepada Tuhan atau semakin jauh dari-Nya?
Sadar diri. Kamu tanpa Tuhan, bukan apa-apa.

- Sepanjang hari ini, pikiranmu lebih banyak terisi oleh hal positif, atau hal negatif?
Berfikiran negatif itu melelahkan, berfikiran positif itu menyenangkan.

- Secara keseluruhan, pelajaran apa yang dapat kamu ambil dari hari ini?
Pasti selalu ada 'pesan' dan pelajaran yang ingin Tuhan sampaikan setiap harinya. Pahami!

- Secara keseluruhan, apakah hari ini kamu lebih baik dari pada hari kemarin?
Teruslah belajar menjadi pribadi yang baik dan lebih baik lagi.

Renungkan ini semua setiap malam, sebagai bahan introspeksimu....


Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hosted Desktop